Sabtu, 17 Desember 2016

Lingkupan Filsafat Ilmu Menurut Para Filsuf

Lingkupan Filsafat Ilmu Menurut Para Filsuf
Filsafat ilmu telah berkembang pesat sehingga menjadi suatu bidang pengetahuan yang amat luas dan sangat mendalam. Lingkup filsafit ilmu dari padu filsuf dapat dijelaskan sebagaimana dikemukakan The Liang Gi (2000) sebagai berikut.
  1. Peter Angeles
Menurut filsuf ini,  filsafat ilmu mempunyai empat bidang konsentrasi yang utama:
1.      Telaah mengenai berbagai konsep, praanggapan, dan metode ilmu berikut analisis, perluasan, dan penyusunannya untuk memperoleh pengetahuan yang lebih ajeg dan cermat.   
2.      Telaah dan pembenaran mengenai proses penalaran dalam ilmu berikut struktur perlambangnya
3.      Telaah mengenai saling kaitan di antara berbagai ilmu. 
4.      Telaah mengenai akibat-akibat pengetahuan ilmiah bagi hal-hal yang ber-  kaitan dengan penyerapan dan pemahaman manusia terhadap realitas,  hubungan logika dan matematika dengan realitas, entitas teoretis, sumber dan keabsahan pengetahuan, serta sifat dasar kemanusiaan.
  1. A.  Cornelius Benjamin
Filsuf ini membagi pokok soal filsafat ilmu dalam tiga bidang berikut
1.      Telaah mengenai metode ilmu, lambang ilmiah, dan struktur logis dari perlambang ilmiah. Telaah ini banyak menyangkut logika dan teori pengetahuan, dan teori umum tentang tanda.
2.      Penjelasan mengenai konsep dasar, praanggapan, dan pangkal pendirian ilmu, berikut landasan-landasan empiris, rasional, atau pragmatis yang menjadi tempat tumpuannya. Segi ini dalam banyak hal berkaitan dengan metafisika, karena mencakup telaah terhadap berbagai keyakinan mengenai dunia kenyataan, keseragaman alam, dan rasionalitas dari proses alamiah.
3.      Aneka telaah mengenai saling kait di antara berbagai ilmu dan implikasinya bagi suatu teori alam semesta seperti misalnya idcalisme,  materialisme, monisme, atau pluralism.
  1. Marx Wartofsky
Menurut filsuf ini rentangan luas dari soal-soa linterdisipliner dalam filafat ilmu meliputi: 
           1.            perenungan mengenai konsep dasar, struktur formal, dan metodologi ilmu;
           2.            persoalan-persoalan ontologi dan epistemologi yang khas bersifat filsafati dengan pembahasan yang memadukan peralatan analitis dari logika modern dan model konseptual dari penyelidikan ilmiah.
  1. Ernest Nagel
Dari hasil penyelidikannya filsuf ini menyimpulkan bahwa filsafat ilmu mencakup tiga bidang luas: 
           1.            pola logis yang ditunjukkan oleh penjelasan dalam ilmu; 
           2.            pembuktian konsep ilmiah, 
           3.            pembuktian keabsahan kesimpulan ilmiah. 


(Surajiyo, 2013)Surajiyo. (2013). Filsafat Ilmu dan Perkembangannnya di Indonesia. Jakarta: Bumi Aksara.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar